Mentan Andi Amran dikenal sebagai pemimpin pertanian Indonesia. Ia menulis 33 buku, memegang 4 hak paten, membangun 70 perusahaan, serta menerima berbagai penghargaan dari presiden.
Menteri Pertanian Republik Indonesia Andi Amran Sulaiman kembali mencatat prestasi penting dalam kiprahnya mengawal sektor pertanian nasional. Hingga awal 2026, Mentan Amran telah menerima empat tanda kehormatan dari Presiden Republik Indonesia.
Presiden RI Prabowo Subianto menganugerahkan bintang jasa utama kepada Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman dalam acara Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan di Karawang, Rabu (7/1/2026).