Categories: News

Prabowo Sebut Indonesia Tidak Bisa Merdeka Tanpa jasa Petani di Acara Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan

SulawesiPos.com – Presiden Prabowo Subianto menghadiri acara Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan di Karawang, Jawa Barat.

Dalam sambutannya, ia mengungkapkan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang kuat dan mampu berdiri pada kaki sendiri, namun perlu berhati-hati dan harus siap mengoreksi diri.

“Saya selalu mengatakan dimana-mana, bahwa bangsa Indonesia harus menjadi bangsa yang waspada, bangsa yang selalu mau mengoreksi diri, bangsa yang selalu berani menghadapi segala keadaan,” ujar Prabowo, Rabu (07/01/2026).

Selanjutnya ia juga menyampaikan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang kaya, namun banyak kekayaan bangsa yang tidak dirasakan oleh sebagian besar rakyat Indonesia karena tidak mampu mengelolanya dengan baik.

“saya sedih dengan kenyataan bahwa banyak kekayaan kita yang tidak pandai kita kelola,” ungkapnya.

Ketidakmampuan ini yang menurutnya menyebabkan kerugian bagi negara dan bangsa.

“Banyak kekayaan kita yang bocor, dari dulu saya mengerti hal ini tetapi saya tidak mengerti seberapa banyak kebocoran ini” ungkapnya.

Pimpinan Kabinet Merah Putih itu juga menyatakan bahwa hal ini sudah sejak dulu menjadi perhatiannya.

“dari tahun ke tahun sebelum saya menjadi presiden, saya berjuang sebagai ketua umum HKTI, berjuang sebagai ketua umum partai. Kenapa? Karena saya melihat kejanggalan di bangsa kita, karena masih banyak yang miskin,” jelasnya.

Ia melanjutkan bahwa petani adalah orang yang paling setia berjuang untuk kemerdekaan Indonesia. Prabowo menceritakan sejarah perjuangan kemerdekaan Indonesia di awal dibantu oleh rakyat dan para pejuang diberi makan oleh petani.

“di awal kemerdekaan, yang memberi makan para tentara pejuang adalah para petani Indonesia. Kita tidak akan merdeka tanpa jasa para petani” ucap prabowo.

Ia melanjutkan bahwa para petani adalah yang paling setia di Republik Indonesia.

“para petani lah yang paling setia, paling merah putih di Republik Indonesia,” tuturnya.

Tak lupa pula ia ucapkan terima kasih pada seluruh jajaran yang bekerja keras, yang bahkan melebihi komitmennya pada awal pemerintahan yaitu capaian empat tahun swasembada dan dapat tercapai pada satu tahun pemerintahan.

Ia juga mengingatkan kembali pada jajaran kementerian pertanian bahwa bukan hanya beras yang harus dikejar swasembadanya, tetapi komoditas seperti jagung, singkong, bawang putih, dan lainnya.

Sebelum menutup sambutannya, ia memberi hormat kepada seluruh hadirin yang berjasa dalam menyukseskan swasembada pangan 2025.

Sebelumnya saat tiba di lokasi kegiatan, presiden terlebih dahulu meninjau langsung sejumlah produk pertanian yang dipamerkan dan sempat mencoba beberapa olahan pertanian.

Selain itu, di kegiatan yang sama presiden memberikan tanda penghargaan bintang jasa pada mereka yang berjasa pada capaian swasembada pangan ini.

Turut hadir dalam kegiatan ini jajaran menteri kabinet merah putih, di antaranya Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman dan wakilnya, Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, dan Sekretaris Kabinet Letkol Teddy Indra Wijaya, serta jajaran menteri lainnya.

Selain itu, turut hadir pula para pejabat pemerintahan daerah, tokoh-tokoh masyarakat, serta perwakilan dari kelompok tani. (amh)

Admin

Share
Published by
Admin
Tags: Kabinet Merah Putih Petani Prabowo Subianto swasembada pangan