Wakil Bupati Bone menyampaikan rasa prihatin dan empati yang mendalam kepada para korban kebakaran.
Ia juga mengimbau masyarakat agar tetap tabah menghadapi cobaan serta meningkatkan kewaspadaan, mengingat intensitas kejadian kebakaran di Kabupaten Bone belakangan ini cukup tinggi.
“Pemerintah Kabupaten Bone hadir untuk memastikan masyarakat yang tertimpa musibah tidak merasa sendiri. Semoga bantuan ini dapat sedikit membantu dan memberi semangat bagi para korban untuk bangkit kembali,” ujar Andi Akmal Pasluddin, yang juga merupakan mantan Anggota DPR RI Fraksi PKS.
Ia menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Bone berkomitmen untuk terus hadir memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama dalam kondisi darurat dan situasi kebencanaan.
Dalam kegiatan penyerahan bantuan tersebut, turut hadir Anggota DPRD Bone Fraksi Gerindra Sulfiana, Kepala Desa Carebbu Akhry Sandhy, serta sejumlah tokoh masyarakat setempat. (kar/ayi)

