“Rakernas I Partai menegaskan posisi politik sebagai partai penyeimbang untuk mengawal penyelenggaraan pemerintahan yang demokratis, berkeadilan, dan berorientasi pada sebesar-besarnya kesejahteraan Rakyat,” ujar Jamaluddin saat membacakan naskah tersebut.
Melalui rekomendasi ini, PDIP memposisikan diri sebagai kekuatan yang dewasa dan tidak destruktif.
Partai berkomitmen untuk menjadi saluran kritis bagi kepentingan rakyat agar kekuasaan negara tetap terkendali dan tidak melenceng dari cita-cita kemerdekaan.

