Overview:
SulawesiPos.com – Sejumlah tokoh Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dipastikan akan berkumpul di Hotel Claro, Makassar, Sulawesi Selatan, untuk menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) pada 29-31 Januari 2026.
Pertemuan ini akan dipimpin langsung oleh Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep bersama rombongan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) serta dihadiri oleh jajaran pengurus PSI dari seluruh Indonesia.
Sekretaris DPW PSI Sulsel, Indira Mulyasari menyampaikan bahwa saat ini pihaknya selaku tuan rumah sedang mematangkan seluruh kesiapan teknis pelaksanaan agar berjalan sesuai rencana.
Fokus utama panitia lokal saat ini adalah menyusun rangkaian acara yang komprehensif untuk diserahkan kepada pimpinan pusat.
“Kami masih merampungkan rundown acara. Setelah itu, akan kami ajukan ke DPP untuk disetujui atau disesuaikan dengan kebutuhan agenda nantinya,” kata Indira pada Jumat (09/01/2026).
Selain agenda sidang organisasi, Rakernas ini akan ditutup dengan jalan santai bersama para kader pada hari terakhir.
“Hari Minggu nanti kita akan tutup dengan jalan santai,” ujar Indira.
Terkait spekulasi kehadiran tokoh nasional, khususnya Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo, pihak panitia hingga kini belum memberikan pernyataan pasti.
Indira menjelaskan bahwa proses koordinasi masih terus berjalan di tingkat pusat dan ia meminta semua pihak menunggu kabar resmi.
“Kita belum ada kepastian kalau Pak Jokowi hadir. Cuma Mas Ketua Umum (Kaesang Pangarep) dan rombongan DPP PSI,” katanya menegaskan daftar tamu utama yang telah terkonfirmasi.
Di sisi lain, Ketua Harian PSI Ahmad Ali memandang Rakernas 2026 sebagai ajang krusial untuk memperkuat struktur organisasi dan memetakan strategi jangka panjang.
Forum ini dikabarkan akan menjadi saksi pengumuman nama-nama pengurus baru yang akan memperkuat mesin partai.
Mengenai waktu yang tepat untuk mempublikasikan keputusan-keputusan penting hasil Rakernas, Ahmad Ali menekankan pentingnya strategi dalam berpolitik.
“Politik itu soal momentum. Kalau momennya tepat, kita akan umumkan,” jelasnya.