SulawesiPos.com – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin menegaskan komitmennya terhadap kedisiplinan aparatur saat melakukan inspeksi mendadak di Mal Pelayanan Publik (MPP) Gedung Makassar Government Center, Selasa (13/1/2026).
Dalam sidak tersebut, wali kota yang akrab disapa Appi menemukan sejumlah pegawai Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) berada di luar ruang layanan pada saat jam pelayanan masih berlangsung.
Beberapa pegawai terlihat duduk santai sambil merokok, sementara aktivitas pelayanan kepada masyarakat masih berjalan di dalam ruangan sekitar pukul 09.55 Wita.
Situasi itu langsung mendapat perhatian serius dari wali kota karena dinilai mencerminkan rendahnya disiplin pelayanan publik.
“Kenapa duduk di luar saat jam kerja dan merokok, sementara di dalam masih ada yang melayani masyarakat,” kata Appi saat menegur pegawai di lokasi.
Ia menegaskan bahwa PTSP memiliki peran strategis sebagai garda terdepan pelayanan pemerintah sehingga setiap pegawai wajib berada di posisi kerja saat jam operasional.
Appi juga menginstruksikan jajarannya untuk mendata pegawai yang kedapatan meninggalkan tugas.
“Tolong catat nama-namanya dan laporkan ke saya, tidak boleh ada pegawai yang santai di jam pelayanan,” tegasnya.
Menindaklanjuti arahan tersebut, Kepala Bagian Protokol Pemkot Makassar Andi Ardi Rahadian yang turut mendampingi wali kota langsung melakukan pendataan di tempat.
Usai melakukan sidak di MPP lantai 2, Munafri Arifuddin melanjutkan inspeksi ke Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Makassar di lantai 7 Gedung MGC.

