“Cuma (ayahnya) kaget kenapa anaknya di video, anaknya tidak pakai baju kemudian disorot dot yang lobang, padahal itu sudah mau dia buang, ada botol susu yang saya lihat kondisi bagus disimpan di samping anaknya dan itu pintunya memang bisa dibuka dari depan, karena kayak grandel gitu, jadi gampang dibuka,” kata Ita.
Ita menegaskan bahwa bayi tersebut tidak ditelantarkan oleh orang tuanya.
Berdasarkan kesaksian tetangga kamar dan pemilik kos, ayah bayi dikenal sangat perhatian terhadap anaknya.
“Kan memang ada tiga kamar kos, tetangganya sangat care tapi ini Bapak malu menitipkan, mereka udah tahu kondisinya,” imbuh Ita.
Orang Tua Bayi Tidak Menelantarkan
Dinas PPPA Makassar mencatat bahwa bayi perempuan berusia enam bulan itu ditinggal sementara oleh ayahnya yang sedang bekerja, sedangkan sang ibu berada di Toraja.

